[SALAH] Pengajuan Online KUR BRI Tanpa Agunan Melalui Whatsapp

Bank BRI tidak mengadakan program seperti yang dimuat pada postingan tersebut.

Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.

==========

Kategori: Konten tiruan

Beredar sebuah postingan di TikTok dari akun bernama @pinjamanbankbrii, yang menyebarkan informasi mengenai pengajuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI tanpa jaminan yang dapat diajukan secara online.

Pada biodata akun tersebut, tertulis bahwa pinjaman online diawasi oleh OJK dan tercantum nomor WhatsApp pribadi untuk pengajuan pinjaman.

NARASI:

PINJAMAN UANG ONLINE DIAWASI OJK

WHATSAAP : 085696802276

https://api.whatsapp.com/send?phone=6285696802276

Sumber: TikTok
https://www.tiktok.com/@pinjamanbankbrii

https://archive.is/8vjih

Arsip:

==========

PENJELASAN:

Berdasarkan hasil penelusuran, tidak ditemukan satupun informasi yang membenarkan klaim terkait adanya pengajuan online KUR BRI melalui WhatsApp seperti yang dimuat di unggahan, baik di situs resmi Bank BRI maupun akun TikTok resmi milik Bank BRI.

Selain itu, nomor WhatsApp untuk pengajuan pinjaman online yang disertakan dalam unggahan tersebut bukanlah nomor resmi milik Bank BRI, melainkan nomor WhatsApp pribadi.

Merujuk pada situs resminya, proses pengajuan KUR BRI secara online yang sah hanya dapat dilakukan melalui laman https://kur.bri.co.id. Calon peminjam hanya perlu mengikuti langkah-langkah pengajuan yang telah disediakan.

Untuk pinjaman sampai dengan Rp 100 juta tidak diperlukan adanya agunan tambahan, namun untuk pinjaman di atas Rp 100 juta agunan tambahan sesuai dengan penilaian Bank.

Dalam situs resminya, Bank BRI memperingatkan masyarakat tentang maraknya penipuan melalui akun palsu yang mengatasnamakan BRI di berbagai platform seperti WhatsApp, Telegram, Line, Instagram, Facebook, dan Twitter dengan modus yang beragam.

Dijelaskan juga kiat aman untuk menghindari penipuan, yakni nasabah harus selalu mengikuti akun resmi BRI yang telah diverifikasi (tanda centang biru), waspadai link palsu atau pihak yang mengatasnamakan BRI, tidak memberikan informasi pribadi kepada pihak yang tidak dikenal.

Dan jika menemukan akun palsu, nasabah diminta segera melaporkannya ke pihak BRI atau melaporkan langsung akun palsu yang ditemukan melalui fitur Report/Laporkan pada masing-masing platform tersebut.

Dengan demikian, akun TikTok yang menyebarkan informasi terkait adanya pengajuan KUR BRI secara online melalui WhatsApp yang mengatasnamakan Bank BRI bukanlah akun resmi milik Bank BRI, sehingga masuk dalam kategori konten tiruan.

REFERENSI:


Posted

in

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *