Pengobatan pada pasien gagal ginjal membutuhkan cuci darah yang tidak bisa digantikan ramuan rempah atau pengobatan alternatif.
Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.
==========
Kategori: Konten yang menyesatkan
Beredar sebuah video di Instagram dari akun toko belanja online bernama @serangkairasa.id yang memperlihatkan cara membuat ramuan rempah yang diklaim bisa menggantikan cuci darah bagi penderita gagal ginjal.
NARASI:
Gagal ginjal ?
Stop cuci darah ❌
yuk ikhtiar minum ramuan rempah, semoga bisa membantu memulihkan ✨
Bahan :
– akar alang alang
– meniran bubuk
– kumis kucing
– daun sukun
– jahe
– seledri bubuk
Semua bahan Beli disini @serangkairasa.id
🧡Shopee → serangkai rasa
💚Tokped → serangkai rasa
Tanya/konsultasi & pemesanan klik link biografi diatas atau via WA 0895415105910
Semoga sehat selalu.
#jsrzaidulakbar #drzaidulakbarresep #jsrdetox #drzaidulakbar #jsr #jsrchallenge challenge #resepjsr
Sumber: Instagram
https://www.instagram.com/reel/C2dgJzfShmy/
https://archive.ph/PetG7 Arsip
==========
PENJELASAN:
Berdasarkan hasil penelusuran, minuman rempah tidak bisa menggantikan cuci darah untuk penderita gagal ginjal.
Dilansir dari Tempo.co, Dokter Spesialis Penyakit Dalam dr Andi Khomeini Takdir mengatakan minuman rempah tersebut tidak bisa menggantikan cuci darah untuk pasien gagal ginjal. Minuman rempah mungkin bermanfaat untuk pasien diabetes, namun harus didukung penelitian yang valid.
Melansir dari Antara, Dokter spesialis penyakit dalam konsultan ginjal dan hipertensi dr Pringgodigdo Nugroho, Sp.PD-KGH, FINASIM dari Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Cipto Mangunkusumo (RSCM) menganjurkan pasien gangguan ginjal sebaiknya tidak melakukan pengobatan alternatif.
Pedoman dari perhimpunan ahli-ahli ginjal sedunia, justru tidak menganjurkan pengobatan alternatif pada pasien-pasien yang mengalami gangguan ginjal.
Hingga saat ini belum ada pengobatan alternatif yang terbukti mampu membantu memperbaiki fungsi ginjal atau mengobati gangguan ginjal. Sebab ginjal yang sudah dalam kondisi gagal tidak dapat disembuhkan.
Dengan demikian, informasi yang mengatakan ramuan rempah bisa menggantikan cuci darah pada penderita gagal ginjal masuk dalam kategori konten yang menyesatkan.
Leave a Reply